Bayu, Wandira (2023) Analisis Asuhan Keperawatan Pada Tn. C Dengan Diabetes Melitus Tipe 2 Yang Diberikan Evidence Based Practice Buerger Allen Exercise Untuk Meningkatkan Nilai Ankle Brachial Index (ABI) Diruangan Non Bedah Penyakit Dalam Pria B RSUP Dr. M. Djamil Padang. Profesi thesis, STIKes MERCUBAKTIJAYA PADANG.
|
Text
Abstrak.pdf Download (210kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (238kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (164kB) | Preview |
|
Text
FULL.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Diabetes Melitus Tipe 2 (DM tipe 2) merupakan gangguan metabolik yang ditandai dengan adanya hiperglikemia yang disebabkan oleh resistensi insulin. Ketidakefektifan perfusi jaringan perifer pada penderita diabetes melitus merupakan komplikasi yang sering terjadi. Jumlah kasus DM di Sumatera Barat tahun 2018 berjumlah 44.280 kasus, dengan jumlah kasus tertinggi berada di wilayah kota Padang berjumlah 12.231 kasus. Tujuan studi kasus ini yaitu untuk menganalisis apakah pemberian buerger allen exercise terhadap peningkatkan nilai ankle brachial index (ABI) pada pasien DM tipe 2. Metode pada karya ilmiah ners ini adalah deskriptif yaitu dengan studi kasus. Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara, melihat catatan rekam medis, tindakan keperawatan dan mengaplikasikan Evidence Based Practice pada pasien dengan DM tipe 2. Hasil setelah melakukan asuhan keperawatan pada Tn. C didapatkan masalah keperawatan yaitu ketidakstabilan glukosa darah, perfusi perifer tidak efektif, dan resiko jatuh. Hasil dari pemberian Evidence Based Practice pada pasien menunjukan peningkatan nilai ABI. Hal ini dapat dilihat dari peningkatan nilai ABI setelah diberikan intervensi. Hal ini berarti menunjukan ada pengaruh pemberian buerger allen exercise terhadap peningkatkan nilai ankle brachial index (ABI) pada pasien DM tipe 2. Diharapkan dengan hasil penelitian ini, dapat menjadi masukan dalam membantu pasien dengan DM tipe 2 dengan masalah perfusi perifer tidak efektif di bidang keperawatan.
Item Type: | Thesis (Profesi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Diabetes melitus tipe 2, buerger allen exercise, ankle brachial index |
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Divisions: | Profesi NERS |
Depositing User: | Noci Ade Candra |
Date Deposited: | 08 Jan 2024 08:37 |
Last Modified: | 08 Jan 2024 08:37 |
URI: | http://repository.mercubaktijaya.ac.id/id/eprint/241 |
Actions (login required)
View Item |